Adaptasi Terhadap Teknologi Kini Jadi Kebutuhan untuk Efisiensi Bisnis

Hubungi Kami Adaptasi Terhadap Teknologi Kini Jadi Kebutuhan untuk Efisiensi Bisnis Sumber: https://kabartasikmalaya.pikiran-rakyat.com/kabar-tasikmalaya/pr-3259877930/adaptasi-terhadap-teknologi-kini-jadi-kebutuhan-untuk-efisiensi-bisnis Kegiatan massal yang digelar masyarakat mempunyai dampak sangat signifikan terhadap perputaran ekonomi lokal. Apalagi potensi UMKM di Kota Tasikmalaya, khususnya di sektor kuliner, sangat besar. Hanya hal itu memerlukan sentuhan teknologi agar bisa naik kelas. “UMKM di Kota Tasikmalaya memiliki potensi yang besar, apalagi di bidang kuliner. Dengan adanya transformasi teknologi, UMKM dapat meningkatkan omzet mereka,” ungkap Staf Khusus (Statsus) Presiden RI Bidang UMKM dan Teknologi Digital, Tiar Nabila Karbala, S.Mn., M.Sc. Pernyataan itu ia katakan saat hadir pada acara “Fantastik Harmoni Beragama” yang diselenggarakan oleh Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Jawa Barat di Kota Tasikmalaya, Sabtu (20/12/2025). la menekankan bahwa adaptasi terhadap teknologi terkini bukan lagi sekadar pilihan, melainkan kebutuhan untuk efisiensi bisnis. “Penggunaan teknologi itu penting, AI, QRIS, dan marketplace bisa menampung jualan mereka dan lebih baik lagi,” pungkasnya. Lebih lanjut, Tiar mengingatkan bahwa pertumbuhan pelaku usaha kecil tidak bisa berdiri sendiri. Diperlukan sinergi antara kebijakan pemerintah daerah dan akses permodalan dari sektor perbankan. “UMKM kecil harus dibantu juga dengan perbankan, aturan Pemda, dan sama-sama menggenjot pertumbuhan mereka,” kata stafsus Muda itu. Sebagai salah seorang pejabat publik yang mendapat amanah sebagai stafsus, Tiar juga tampak mulai terbiasa dengan kehidupan bermasyarakat. Ia pun sering terlihat ikut berbaur dengan berbagai elemen masyarakat di tanah air, termasuk membaur bersama jajaran pejabat dan masyarakat dalam kegiatan fun walk yang dimulai dari depan Masjid Agung Kota Tasikmalaya. Ia pun terlihat mulai terbiasa diminta swafoto oleh masyarakat. Dalam kesempatan itu, ia mendapat sambutan antusias dari warga mulai menerima apresiasi simbolis berupa setangkai bunga mawar dan kalung melati dari tokoh lintas agama sebagai bentuk penghormatan atas kerukunan yang terjalin. Merespon kerukunan itu, ia mengajak seluruh peserta untuk menunjukkan empati terhadap bencana alam yang melanda wilayah Sumatera dan Aceh. “Mari tundukkan kepala 15 detik untuk mengirimkan doa untuk saudara-saudara kita yang saat ini terkena musibah,” kata dia. Most Recent Posts Adaptasi Terhadap Teknologi Kini Jadi Kebutuhan untuk Efisiensi Bisnis Kemenekraf Dorong Ekonomi Kreatif Digital Lewat Ekraf Tech Summit Ekraf Tech Summit 2025 Dorong Ekonomi Kreatif Jadi Mesin Baru Pertumbuhan Ekraf Tech Summit 2025: Sinergi Lintas Sektor Bangun Ekosistem Ekonomi Kreatif Berkelanjutan   Category <lidata-term-id=”16″> BERITA & PUBLIKASI (49) <lidata-term-id=”1″> UMKM & Teknologi (10)

Kemenekraf Dorong Ekonomi Kreatif Digital Lewat Ekraf Tech Summit

Hubungi Kami Kemenekraf Dorong Ekonomi Kreatif Digital Lewat Ekraf Tech Summit Sumber: https://wartaekonomi.co.id/read594333/kemenekraf-dorong-ekonomi-kreatif-digital-lewat-ekraf-tech-summit Jakarta -Kementerian Ekonomi Kreatif/Badan Ekonomi Kreatif (Kemenekraf/Bekraf) menggelar Ekraf Tech Summit 2025 sebagai forum strategis nasional untuk memperkuat sinergi ekonomi kreatif berbasis teknologi dan inovasi nasional. Kegiatan ini menjadi upaya konsolidasi lintas sektor dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional yang inklusif dan berkelanjutan. Ekraf Tech Summit 2025 dirancang untuk memperkuat kolaborasi kebijakan dan ekosistem ekonomi kreatif digital, sekaligus menyelaraskan arah pembangunan inovasi nasional. Staf Khusus Presiden Bidang UMKM dan Teknologi Digital, Tiar Nabilla Karbala, memastikan transformasi ekonomi kreatif dan digital terhubung langsung dengan agenda penguatan UMKM. Kehadiran Staf Khusus Presiden menegaskan pentingnya integrasi kebijakan lintas kementerian dan lembaga agar UMKM berperan sebagai aktor utama dalam ekosistem ekonomi kreatif dan teknologi. “Melalui sinergi kebijakan, kolaborasi lintas sektor, dan penguatan peran UMKM yang diperkuat dalam Ekraf Tech Summit 2025, pemerintah berharap ekonomi kreatif berbasis teknologi dapat memberikan kontribusi nyata terhadap pertumbuhan ekonomi nasional yang inklusif, berkelanjutan, dan berdampak langsung bagi masyarakat,” kata Tiar. Ekraf Tech Summit 2025 digelar selama dua hari, 16–17 Desember 2025. Kegiatan dibuka dengan sambutan dan arahan Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono serta Menteri Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Ekonomi Kreatif Teuku Riefky Harsya. Dalam arahannya, keduanya menekankan pentingnya sinergi inovasi teknologi dan pembangunan berkelanjutan untuk meningkatkan daya saing ekonomi kreatif nasional. Mengusung tema “Creative Technology for Smarter Mobility”, forum ini membahas perkembangan teknologi kreatif di sektor transportasi dan mobilitas cerdas. Agenda kegiatan mencakup diskusi kebijakan, penandatanganan nota kesepahaman, diskusi panel, awarding, serta pameran dan pitching inovasi teknologi karya pelaku kreatif nasional. Sebagai bagian dari rangkaian acara, Ekraf Tech Summit 2025 juga menghadirkan Ekraf Tech Innovation Challenge 2025, kompetisi inovasi teknologi di sektor transportasi dan smart mobility. Sepuluh inovator terpilih mempresentasikan solusi mereka di hadapan pemangku kepentingan, dengan tiga inovasi terbaik memperoleh kesempatan fasilitasi dan pendanaan untuk akselerasi pilot project pada 2026. Forum ini turut dihadiri sejumlah mitra strategis, antara lain Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Global Green Growth Institute (GGGI), kementerian dan lembaga lintas sektor, pemerintah daerah, asosiasi, pelaku industri, investor, serta ekosistem startup dan akademisi. Kolaborasi multipihak tersebut menjadi bagian dari upaya memperkuat transformasi teknologi dan inovasi ekonomi kreatif nasional. Most Recent Posts Kemenekraf Dorong Ekonomi Kreatif Digital Lewat Ekraf Tech Summit Ekraf Tech Summit 2025 Dorong Ekonomi Kreatif Jadi Mesin Baru Pertumbuhan Ekraf Tech Summit 2025: Sinergi Lintas Sektor Bangun Ekosistem Ekonomi Kreatif Berkelanjutan Stafsus Presiden Tiar Nabilla Karbala Bekali Mahasiswa SBM ITB Skill Pitching Bisnis   Category <lidata-term-id=”16″> BERITA & PUBLIKASI (48) <lidata-term-id=”1″> UMKM & Teknologi (10)

Ekraf Tech Summit 2025 Dorong Ekonomi Kreatif Jadi Mesin Baru Pertumbuhan

Hubungi Kami Ekraf Tech Summit 2025 Dorong Ekonomi Kreatif Jadi Mesin Baru Pertumbuhan Sumber: https://www.jpnn.com/news/ekraf-tech-summit-2025-dorong-ekonomi-kreatif-jadi-mesin-baru-pertumbuhan Ekraf Tech Summit 2025 besutan Kementerian Ekonomi Kreatif/Badan Ekonomi Kreatif (Kemenekraf/Bekraf) merupakan forum strategis nasional untuk memperkuat posisi ekonomi kreatif berbasis teknologi. Harapannya hal ini mampu menjadi mesin baru pertumbuhan ekonomi Indonesia yang berkelanjutan. “Kegiatan ini mempertemukan regulator, pelaku industri, akademisi, hingga investor untuk merumuskan arah kebijakan ekonomi digital masa depan,” kata Staf Khusus Presiden (SKP) Bidang UMKM dan Teknologi Digital, Tiar Nabilla Karbala, Jumat (19/12). Tiar menegaskan, pemerintah memastikan transformasi digital tidak meninggalkan pelaku usaha kecil. UMKM harus menjadi aktor utama, bukan sekadar penonton dalam ekosistem teknologi. “Melalui sinergi kebijakan dan kolaborasi lintas sektor yang diperkuat dalam Ekraf Tech Summit 2025, pemerintah berharap ekonomi kreatif berbasis teknologi memberikan dampak nyata bagi masyarakat dan pertumbuhan ekonomi yang inklusif,” ujar Tiar. Acara yang berlangsung selama dua hari tersebut dibuka langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), bersama Menteri Ekonomi Kreatif, Teuku Riefky Harsya. Mengusung tema “Creative Technology for Smarter Mobility”, forum tahun ini menyoroti bagaimana inovasi teknologi kreatif dapat memberikan solusi pada sektor transportasi dan mobilitas cerdas.  “Sinergi antara inovasi teknologi dan pembangunan berkelanjutan sangat krusial untuk meningkatkan daya saing ekonomi kreatif kita di level global,” tegas Menko AHY. Tidak sekadar diskusi, Ekraf Tech Summit 2025 juga menghadirkan Ekraf Tech Innovation Challenge. Dari sekian banyak peserta, sepuluh inovator terbaik di sektor transportation & smart mobility terpilih untuk mempresentasikan solusi mereka (pitching) di hadapan para pemangku kepentingan. Tiga pemenang utama akan mendapatkan fasilitas khusus dan pendanaan untuk mengakselerasi pilot project mereka yang dijadwalkan mulai berjalan pada tahun 2026.  Keberhasilan transformasi digital ini turut didukung oleh berbagai mitra strategis, termasuk Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Global Green Growth Institute (GGGI), serta berbagai asosiasi dan startup. Kolaborasi multipihak ini diharapkan menjadi fondasi kuat dalam menciptakan ekosistem ekonomi kreatif nasional yang inovatif, mandiri, dan berdaya saing internasional. . Most Recent Posts Ekraf Tech Summit 2025 Dorong Ekonomi Kreatif Jadi Mesin Baru Pertumbuhan Ekraf Tech Summit 2025: Sinergi Lintas Sektor Bangun Ekosistem Ekonomi Kreatif Berkelanjutan Stafsus Presiden Tiar Nabilla Karbala Bekali Mahasiswa SBM ITB Skill Pitching Bisnis SBM ITB Perkuat Skill Mahasiswa dengan Kuliah Praktisi: Dari Ide Bisnis ke Investor Pitching   Category <lidata-term-id=”16″> BERITA & PUBLIKASI (47) <lidata-term-id=”1″> UMKM & Teknologi (10)

Ekraf Tech Summit 2025: Sinergi Lintas Sektor Bangun Ekosistem Ekonomi Kreatif Berkelanjutan

Hubungi Kami Ekraf Tech Summit 2025: Sinergi Lintas Sektor Bangun Ekosistem Ekonomi Kreatif Berkelanjutan Sumber: https://swa.co.id/read/467486/ekraf-tech-summit-2025-sinergi-lintas-sektor-bangun-ekosistem-ekonomi-kreatif-berkelanjutan?preview=ekq58vbr948959dzj3wy Ekraf Tech Summit 2025 hadir sebagai panggung strategis yang menegaskan pentingnya sinergi antara kreativitas dan teknologi dalam mengakselerasi pertumbuhan ekonomi nasional. Diselenggarakan oleh Kementerian Ekonomi Kreatif/Badan Ekonomi Kreatif (Kemenekraf/Bekraf), forum ini menjadi titik temu bagi para inovator dan penggerak perubahan dari pemerintah pusat dan daerah, regulator, pelaku industri, asosiasi, akademisi, hingga investor dan startup, untuk merumuskan arah baru ekonomi kreatif digital Indonesia yang inklusif, berdaya saing, dan berkelanjutan. Dalam forum strategis tersebut, Staf Khusus Presiden Bidang UMKM dan Teknologi Digital, Tiar Nabilla Karbala, hadir mewakili pemerintah untuk memastikan transformasi ekonomi kreatif dan digital sejalan dengan agenda penguatan UMKM nasional. Kehadiran Tiar menegaskan pentingnya integrasi kebijakan lintas kementerian agar UMKM tak sekadar menjadi objek, tetapi juga aktor utama dalam ekosistem ekonomi kreatif berbasis teknologi. “Melalui sinergi kebijakan, kolaborasi lintas sektor, dan penguatan peran UMKM, pemerintah berharap ekonomi kreatif berbasis teknologi dapat memberikan kontribusi nyata bagi pertumbuhan ekonomi nasional yang inklusif dan berkelanjutan,” kata Tiar dalam siaran pers yang diterima SWA.co.id, Jumat (19/12/2025). Mengusung tema Creative Technology for Smarter Mobility”, Ekraf Tech Summit 2025 menjadi wadah strategis untuk membahas perkembangan teknologi kreatif di sektor transportasi dan mobilitas cerdas. Forum ini tak sekadar ruang diskusi kebijakan, tetapi juga ajang konsolidasi ekosistem melalui penandatanganan MoU, diskusi panel, awarding, serta pameran dan pitching inovasi teknologi karya anak bangsa. Sebagai bagian dari rangkaian acara, Ekraf Tech Innovation Challenge 2025 menghadirkan kompetisi inovasi di sektor transportasi dan smart mobility. Dari sepuluh finalis, tiga inovator terbaik mendapat kesempatan fasilitasi dan pendanaan untuk mengakselerasi pilot project pada 2026. Kegiatan ini turut melibatkan mitra strategis seperti Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Global Green Growth Institute (GGGI), berbagai kementerian dan lembaga, pemerintah daerah, asosiasi industri, investor, serta ekosistem startup dan akademisi. Kolaborasi multipihak ini menjadi fondasi penting untuk memperkuat inovasi nasional, mendorong transformasi teknologi, dan menciptakan ekosistem ekonomi kreatif yang berdaya saing global. Most Recent Posts Ekraf Tech Summit 2025: Sinergi Lintas Sektor Bangun Ekosistem Ekonomi Kreatif Berkelanjutan Stafsus Presiden Tiar Nabilla Karbala Bekali Mahasiswa SBM ITB Skill Pitching Bisnis SBM ITB Perkuat Skill Mahasiswa dengan Kuliah Praktisi: Dari Ide Bisnis ke Investor Pitching Staf Khusus Presiden Tiar Karbala Tingkatkan Skill Pitching Ide Bisnis Mahasiswa SBM ITB   Category <lidata-term-id=”16″> BERITA & PUBLIKASI (46) <lidata-term-id=”1″> UMKM & Teknologi (10)